Kamis, 05 Mei 2011

Kacang Merah Vigna angularis (Willd.)


Nama umum
Indonesia:
Kacang merah
Inggris:
Azuki bean

Klasifikasi
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Rosidae
Ordo: Fabales
Famili: Fabaceae (suku polong-polongan)
Genus: Vigna
Spesies: Vigna angularis (Willd.) Ohwi & H.Ohashi

Kacang merah mengandung banyak khasiat, diantaranya khasiat kacang merah ini mampu mengurangi kerusakan pembuluh darah, menurunkan kadar kolesterol dalam darah, mengurangi konsentrasi gula darah, menurunkan resiko kanker usus besar dan kanker payudara. Selain itu kacang merah juga bisa dibuat untuk minuman dingin, seperti es kacang merah. Selain itu, kandungan gizi pada kacang merah cukup kompleks dan juga sebagai sumber protein nabati, karbohidrat kompleks, serat, vitamin B, folasin, tiamin, kalsium, fosfor dan zat besi. Folasin adalah zat gizi esensial yang mampu mengurangi resiko kerusakan pembuluh darah.
Kacang merah juga mengandung lemak dan natrium sangat rendah, nyaris bebas lemak jenuh, bebas kolesterol dan berfungsi sebagai sumber serat yang baik. Dalam 100 gram kacang merah kering, dapat menghasilkan empat gram serat yang terdiri dari serat larut air dan serat yang tidak larut air. Serat larut air mampu menurunkan kadar kolesterol dan kadar gula darah.

3 komentar: